Kamis, 06 September 2012

Dinus Inside merupakan kegiatan pelantikan mahasiswa baru dan pengenalan kehidupan di Universitas Dian Nuswantoro yang diikuti oleh setiap mahasiswa baru tahun akademik 2012/2013 yang bertujuan memperkenalkan bagian-bagian yang berhubungan dengan kegiatan mahasiswa selama menjadi mahasiswa di Universitas Dian Nuswantoro,memberikan penjelasan tentang prosedur akademik dan administrasi yang ada Universitas Dian Nuswantoro serta membangun komunikasi aktif antar unsur civitas akademik dan memperkenalkan mahasiswa program studi yang di pelajari serta prospek kerja masa depan yang akan di tempuh.
Dinus Expo memperkenalkan program-program UKM yang ada di Universitas Dian Nuswantoro dan mahasiwa baru juga bisa mengerti dengan jelas satu-persatu mengenai UKM tersebut dan para panitia menawarkan UKM satu-persatu yang ditunjukan kepada para mahasiswa baru.

Rabu, 05 September 2012

Visi Misi Universitas Dian Nuswantoro Semarang

VISI : 
Menjadi Universitas Pilihan Utama di bidang pendidikan dan kewirausahaan 
MISI : 

1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi yang berkualitas
2. Menumbuhkembangkan kreatifitas dan inovasi civitas akademika yang bermanfaat bagi masyarakat, pemerintah dan dunia usaha.




TUJUAN UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO 
Tujuan untuk tahun 2006-2015 :
  1. Menghasilkan lulusan yang berkualitas dibidangnya dan berjiwa wirausaha
  2. Terciptanya atmosfir akademik yang dinamis dan bertanggung jawab
  3. Terciptanya manajemen pendidikan yang berorientasi pada mutu
  4. Menghasilkan penelitian yang tepat guna bagi pengembangan Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni
  5. Terselenggaranya program pengabdian pada masyarakat yang tepat sasaran sebagai bentuk implementasi Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni
  6. Terjalinnya kerjasama / kemitraan dalam berbagai bidang, baik dengan lembaga pemerintahan maupun swasta, di tingkat nasional maupun internasional
  7. Terciptanya sistem pelayanan dan program kerja yang berorientasi pada kepuasan stakeholder.
SASARAN UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO
  1. Meningkatnya kualitas Lulusan
    1. Meningkatnya index prestasi lulusan
    2. Meningkatnya persentase lulusan yang tepat waktu
    3. Berkurangnya waktu tunggu dalam mendapatkan atau menciptakan pekerjaan
    4. Meningkatnya lulusan yang berwirausaha
  2. Atmosfir akademik yang semakin dinamis
    1. Meningkatnya otonomi keilmuan, kebebasan akademik, kebebasan mimbar akademik
    2. Meningkatnya prasarana, sarana dan dana yang memungkinkan terciptanya interaksi akademik antar sivitas akademika
    3. Meningkatnya program dan kegiatan akademik untuk menciptakan suasana akademik (seminar, symposium, lokakarya, bedah buku, penelitian bersama, dll)
    4. Meningkatnya Program pembinaan akademik, pengembangan sikap mental cendikiawan, serta pelatihan kepemimpinan dan kewirausahaan.
  3. Terciptanya manajemen pendidikan yang berorientasi pada mutu
    1. Terselenggaranya fungsi-fungsi organisasi sesuai dengan tugas dan tangung jawab setiap satuan kerja
    2. Terselenggaranya sistem perencanaan dan garis besar rencana jangka panjang, menengah, dan tahun dalam kaitannya dengan visi, misi dan sasaran institusi
    3. Terselenggaranya pengelolahan administrasi yang baik
    4. Terselenggaranya kerjasama dan kemitraan institusi dengan instasi atau pihak-pihak tertentu di luar perguruan tinggi
    5. Terselenggaranya sistem monitoring dan evaluasi
    6. Ketersediaan direktori, katalog, dan atau dokumen tertulis yang menjelaskan keseluruhan kegiatan institusi; yang mencakup isi dan pemanfaatan.
  4. Menghasilkan penelitian yang tepat guna bagi pengambangan Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni
    1. Tersedianya agenda penelitian, yaitu rancangan dan implementasi kegiatan penelitian untuk mendapatkan jawaban atau informasi ilmiah atau penerapan ilmu pengetahuan, pengembangan teknologi baru mengenai berbagai isu yang dihadapi masyarakat dan pembangunan
    2. Meningkatnya produktivitas penelitian yang berkualitas, berkelanjutan dan bermanfaat bagi masyarakat, pemerintah, dan dunia usaha
    3. Terselenggaranya perlindungan hasil penelitian dan hak paten
  5. Terselenggaranya program pengabdian pada masyarakat yang tepat sasaran sebagai bentuk implementasi Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni
    1. Meningkatnya keterlibatan dosen dan mahasiswa
    2. Meningkatnya jenis dan jumlah kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang relevan dengan institusi dan atau hasil penelitian yang dilakukan oleh dosen
    3. Meningkatnya dampak kegiatan pengabdian kepada masyarakat, program pembangunan pemerintah dan dunia usaha
    4. Meningkatnya sumber dana pengabdian kepada masyarakat
  6. Terjalinnya kerjasama / kemitraan dalam berbagai bidang, baik dengan lembaga pemerintah maupun swasta. ditingkat nasional maupun internasional
    1. Meningkatnya jumlah mitra kerjasama
    2. Meningkatnya kualitas program kerjasama
  7. Terselenggarnya sistem pelayanan dan program kerja yang berorientasi pada kepuasan stakeholder.

Perintis Pendidikan Komputer DiJawa Tengah


Universitas Dian Nuswantoro 
UDINUS Semarang
Alamat: Jl. Nakula I No. 5-11 Semarang
Nomor Telepon 024 3517261
No Fax 0243520165
Website: www.dinus.ac.id
E-mail: sekretariat[at]dinus.ac.id
Universitas Dian Nuswantoro (UDINUS) Semarang ini merupakan perintis pendidikan komputer di Jawa Tengah, dan pemenang muhibah seni tahun 2009 Dikjen Dikti, Film Animasi Sendra Tari Warak Ngendhog. berada dalam naungan Yayasan Dian Nuswantoro Semarang. Universitas ini berdiri pada tahun 2001 berdasar pada SK Mendiknas RI No. 169/D/O/2001 tanggal 30 Agustus 2001.
UDINUS Semarang merupakan gabungan dari Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK, SK MENDIKBUD No. 10/D/O/1994, tanggal 3 Maret 1994), Sekolah Tinggi Bahasa Asing (STBA, SK Mendiknas No. No. 27/D/O/2000, tanggal 15 Maret 2000) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE, SK Mendikbud No. 26/D/O/99, 22 Februari 1999), dan Sekolah Tinggi Kesehatan (STKES, SK Mendiknas No.103/D/O/2000, tanggal 7 Juli 2000) Dian Nuswantoro yang digabung dalam satu wadah universitas.
Fakultas fakultas yang ada di UDINUS Semarang ini adalah:
- Fakultas Ekonomi (d.h. STIE Dian Nuswantoro)
- Fakultas Bahasa dan Sastra (d.h. STBA Dian Nuswantoro)
- Fakultas Ilmu Komputer (d.h. STMIK Dian Nuswantoro)
- Fakultas Kesehatan Masyarakat (d.h. STKES Lintang Nuswantoro)
- Fakultas Teknik
Selain Program Sarjana juga terdapat program Pasca Sarjana, berlokasi di bangunan yang relatif baru di jalan Imam Bonjol, Program Pasca Sarjana UDINUS Semarang.